Cara Menambahkan Blog ke Google Search Console Terbaru

Cara Menambahkan Blog ke Google Search - Sebagai seorang yang mengelola sebuah situs atau blog, tentu kita ingin blog yang kita kelola bisa populer dan mudah ditemukan dipencarian google.
Tapi bagaimana cara kita bisa tahu atau bahkan memantau keadaan blog kita, bisa terdeteksi di mesin pencarian google atau tidak. Nah, mungkin salah satunya adalah dengan cara menambahkan blog kita kedalam layanan Google Search Console.
Apa itu Google Search Console, dan Bagaimana Cara Daftarnya, akan saya ulas lengkap dibawah ini. Langsung saja disimak guys!
Apa itu Google Search Console
Google Search Console adalah layanan gratis yang ditawarkan oleh Google yang bisa membantu kamu memantau, mengelola, dan memecahkan masalah keberadaan situs kamu di hasil Google Search.
Kamu tidak perlu mendaftar ke Search Console untuk disertakan dalam hasil Google Search, tetapi Search Console membantu kamu memahami dan meningkatkan cara Google melihat situs kamu.
Itu artinya, dengan menambahkan blog kamu ke dalam Google Search Console akan memudahkan kamu dalam memantau keberadaan blog kamu didalam hasil pencarian Google.
Dengan waktu yang bersamaan, jika blog kamu mudah ditemukan dihasil pencarian Google, maka traffic blog kamu juga akan meningkat dengan cepat.
Cara Manambahkan Blog ke Google Search Console
Cara menambahkan blog ke google search sebenarnya cukup mudah, kamu hanya perlu menambahkan CNAME baru dilayanan webhosting kamu. Untuk jelasnya, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut.
1. Kunjungi langsung situs Google Search Console
- Kamu bisa mengunjungi situs Google Search disini.
- Selanjutnya, kamu hanya perlu menambahkan blog kamu kedalam kolom yang sudah disediakan.
- Maka akan tampil jendala seperti berikut, lalu pilih CNAME pada bagian jenis data.

2. Kunjungi situs layanan Webhosting kamu
- Selanjutnya, buka situs webhosting kamu dan masuk kedalam kelola DNS
- Lalu tempel HOST CNAME dan TARGET CNAME dari gambar diatas
- Maka hasilnya akan seperti berikut.

3. Verifikasi kepemilikan blog
Jika kamu sudah menambahkan DNS baru dilayanan webhosting kamu, seperti langkah pada nomor 2 diatas. Selanjutnya, kamu hanya perlu kembali ke situs Google Search Console dan klik verifikasi kepemilikan situs.

Penutup
Bagaimana cukup simple kan? Dengan menyelesaikan langkah-langkah diatas, saya rasa kamu sudah berhasil menambahkan blog kamu kedalam Google Search Console.
Selanjutnya, kamu bisa buka properti blog kamu untuk menambahkan sitemap, atau kamu bisa melihat performa blog kamu dihasil pencarian Google.
Posting Komentar untuk "Cara Menambahkan Blog ke Google Search Console Terbaru"